Wahyudi, Andi Riska (2025) PERSEPSI MASYARAKAT KELURAHAN BENTENG MENGENAI SISTEM PEMBAYARAN ZAKAT SECARA ONLINE. Diploma thesis, Universitas Islam Negri Palopo.
Andi Riska Wahyudi_Skripsi mm.pdf
Download (1MB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi masyarakat Kelurahan Benteng terhadap sistem pembayaran zakat secara online, dengan menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar masyarakat Kelurahan Benteng belum sepenuhnya percaya dan masih kekurangan informasi terkait kemudahan penggunaan (perceived ease of use) dan kegunaan (usefulness) dari pembayaran zakat secara digital. Masyarakat lebih memilih metode pembayaran zakat secara tunai karena dinilai lebih aman, jelas, dan telah
menjadi kebiasaan yang dilakukan secara turun-temurun.
Faktor-faktor seperti kurangnya edukasi, kekhawatiran terhadap keamanan data, dan rendahnya tingkat literasi digital menyebabkan masyarakat enggan menggunakan layanan zakat online. Padahal, sistem ini memiliki potensi untuk mempermudah proses pembayaran zakat secara cepat, efisien, dan tanpa upaya besar (free of effort). Berdasarkan temuan tersebut, disarankan agar pemerintah atau lembaga terkait
melakukan sosialisasi dan edukasi secara intensif kepada masyarakat mengenai manfaat dan cara penggunaan layanan zakat online. Selain itu, diperlukan upaya untuk mengubah pola pikir masyarakat dengan pendekatan yang sesuai, agar mereka dapat lebih terbuka terhadap penggunaan platform digital dalam
menunaikan kewajiban zakat secara syariah, aman, dan transparan.
Kata kunci : Persepsi , zakat online , baznas , system pembayaran
| Item Type: | Thesis (Diploma) |
|---|---|
| Subjects: | 200 Agama > 2X4.14 Zakat |
| Divisions: | Fakultas Ekonomi Bisnis Islam > Program Studi S-1 Ekonomi Syariah |
| Depositing User: | Dahniar Abdullah |
| Date Deposited: | 08 Dec 2025 01:32 |
| Last Modified: | 08 Dec 2025 01:32 |
| URI: | http://repository.uinpalopo.ac.id/id/eprint/11997 |
